Terjunkan Puluhan Personel, Polres Aceh Tengah Amankan Jalannya Kejurnas Pacuan Kuda Di Blang Bebangka

Takengon – Telah digelar event Pacuan Kuda Pra Kejurnas Sawahlunto 2023 dan Pra PON XXI Aceh – Sumut 2024, Sabtu 17 Juni 2023. Bertempat di Lapangan H. M. Hasan Blang Bebangka Kampung Blang Bebangka Kecamatan Pegasing Kabupaten Aceh Tengah, Event pacuan kuda dimulai sekitar pukul 09.00 Wib.

Dilaksanakan selama satu pekan terhitung sejak tanggal 12 s.d 18 Juni 2023, Event Pacuan Kuda Pra Kejurnas Sawahlunto 2023 dan Pra PON XXI Aceh – Sumut 2024 ramai di padati warga masyarakat pecinta pacuan kuda, dari Kabupaten Aceh Tengah dan dari luar daerah.

Kuda yang akan diperlombakan sebanyak 139 kuda terdiri dari kelas prestasi sebanyak 7 kelas dan Kelas Non Prestasi sebanyak 4 kelas, di ikuti 92 Ekor Kuda dari Kabupaten Aceh Tengah, 36 ekor dari Kabupaten Bener Meriah, dan 11 ekor dari Kabaputan Gayo Lues.

Untuk menjaga Harkamtibmas selama gelaran pacuan kuda berlangsung, Polres Aceh Tengah menerjunkan puluhan Personel baik pengamanan terbuka maupun pengamanan tertutup.

Pengaturan arus lalu lintas juga digelar di sejumlah titik persimpangan dan pintu masuk menuju lokasi pacuan kuda Lapangan H. M. Hasan Blang Bebangka, untuk mencegah kemacetan.

Kapolres Aceh Tengah AKBP Dody Indra Eka Putra, SIK,MH, mengatakan, bahwa untuk menjaga keamanan dan kelancaran lalulintas, telah menerjunkan puluhan personel untuk melaksanakan pengamanan jalannya pacuan kuda, baik pengamanan terbuka maupun tertutup, serta pengaturan arus lalulintas disejumlah titik persimpangan menuju Lapangan H.M. Hasan Blang Bebangka.

Kapolres AKBP Dody, juga menghimbau seluruh warga masyarakat penonton pacuan kuda untuk menjaga keamanan dan ketertiban memberikan kesan yang baik selama kegiatan pacuan kuda berlangsung.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

BERITA POPULER

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

BERITA LAINNYA

BERITA TERKAIT