Personel Polres Pidie Jaya: Strong Point Amankan Sekolah dan Tertibkan Lalu Lintas.

Pidi Jaya – Kapolres Pidie Jaya, AKBP Ahmad Faisal Pasaribu, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kabag Ops, KOMPOL Teuku Muhammad, S.H., dalam rangka mendukung Program Prioritas Kapolri tentang Pemantapan Harkamtibmas (Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat), Polres Pidie Jaya bersama seluruh jajaran Polsek melaksanakan kegiatan Strong Point atau pengaturan lalu lintas di pagi hari. Kegiatan ini dilaksanakan serentak pada Senin pagi, 14 April 2025, dimulai pukul 07.15 WIB hingga selesai.

Dipimpin oleh Kabag Ops Polres Pidie Jaya, KOMPOL Teuku Muhammad, S.H., kegiatan Strong Point menyasar sejumlah titik strategis, di antaranya Simpang PLN Trienggadeng, depan SDN 10 dan SDN 6 Trienggadeng, Simpang Pangwa, Simpang Beuracan Meureudu, serta area sekitar SD 1 Bandar Dua, MIN 13 Bandar Dua, dan titik-titik lainnya dalam wilayah hukum Polres Pidie Jaya.

KOMPOL Teuku Muhammad menyampaikan bahwa kehadiran polisi di titik-titik keramaian pagi hari bertujuan memberikan rasa aman, khususnya bagi anak-anak sekolah dan masyarakat yang mulai beraktivitas.

“Ini adalah bukti nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat. Kami ingin memastikan perjalanan ke sekolah dan aktivitas warga berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Selain mengatur lalu lintas, personel juga membantu penyeberangan dan menyampaikan imbauan keselamatan kepada para pengguna jalan,” ujar KOMPOL Teuku Muhammad.

Kegiatan ini melibatkan personel Sat Samapta dan jajaran Polsek secara aktif, menegaskan komitmen Polri dalam memberikan pelayanan prima serta menciptakan budaya tertib berlalu lintas yang berkelanjutan.

Strong Point pagi hari ini akan terus dilaksanakan secara rutin sebagai bagian dari pelayanan publik dan upaya membangun kepercayaan serta kedekatan antara Polri dan masyarakat. Dengan kehadiran polisi di lapangan sejak dini hari, diharapkan tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan bebas dari potensi kecelakaan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

BERITA POPULER

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

BERITA LAINNYA

BERITA TERKAIT